Pelatihan Petugas Lapangan Susenas MSBP dan Seruti 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bulungan

Sebagai upaya peningkatan kualitas pelayanan dan data BPS Kabupaten Bulungan, mohon kesediaannya untuk mengisi Survei Kebutuhan Data 2024 melalui tautan berikut

Ekonomi Kabupaten Bulungan Tahun 2023 tumbuh sebesar 4,60 persen (y-on-y)

Selama Ramadhan, Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Bulungan melayani pada pukul 08.30 s.d. 14.30 WITA setiap hari Senin-Kamis dan s.d. 15.00 WITA setiap Jumat || Inflasi Kota Tanjung Selor Bulan Februari 2024 sebesar 0,32 persen (m-to-m)

Pelatihan Petugas Lapangan Susenas MSBP dan Seruti 2024

Pelatihan Petugas Lapangan Susenas MSBP dan Seruti 2024

5 September 2024 | Kegiatan Statistik


BPS Kabupaten Bulungan melakukan pelatihan petugas lapangan Susenas Modul Sosial Budaya dan Pendidikan (MSBP) dan Seruti. Pelatihan petugas dilaksanakan selama 3 hari, dari tanggal 03 hingga 05 September 2024, di Hotel Luminor, Tanjung Selor. Pelatihan ini diikuti oleh 11 Petugas Lapangan dan 6 Pengawas.
Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) adalah survei yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) untuk mengumpulkan data mengenai kondisi sosial dan ekonomi masyarakat di Indonesia. Susenas dilakukan secara rutin sebanyak dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Maret dan September.
Pada tanggal 03 September 2024, Kepala BPS Kabupaten Bulungan, Bapak Yuda Agus Irianto, S.Si. memberikan sambutan pada acara pembukaan pelatihan petugas lapangan Susenas MSBP dan Seruti sekaligus memonitoring jalannya pelatihan hari pertama.
Pelatihan tersebut dipimpin oleh Tiara Kusuma Widianingrum, SST selaku Innas BPS Kabupaten Bulungan.
Dengan dilaksanakannya pelatihan ini, diharapkan petugas lapangan Susenas MSBP dan Seruti di Kabupaten Bulungan dapat menguasai keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan untuk mendukung pengumpulan data yang akurat dan terpercaya.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten BulunganJl. Kol. H. Soetadji No. 85 Tanjung Selor 77212

Kalimantan Utara

Telp (0552) 21171

Faks (0552) 22441

Email : bps6502@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik